IBADAT SORE 2
PEMBUKAAN
P : (+) Ya, Allah, bersegeralah menolong aku.
U : Tuhan, perhatikanlah hambaMu. Kemuliaan. Seperti. Amin
Madah
Marilah kita berseru,
pada Santo Vinsensius,
yang telah memperbaiki,
Gereja Kristus yang kudus.
Cinta Kristus mendorongnya,
merangkul para papa.
Dia membuka sawahnya
Allah melemparkan bajak,
lepas alur di sawahNya
Dia lihat duka dunia,
gelap dan keterlantaran,
orang sakit dan mati.
Kar’na terbuka hatinya,
tersebar belas kasihan,
S’bagai saudara pra papa
mengabdi yang terlunta,
orang terhukum dan bayi
yang baru lahir terlantar
Bagi yang bisu dan buta,
dibawa kabar gembira.
Kabar tentang kanak-kanak
yang tanggung segala duka,
dan bagi seluruh umat
Sabda Krajaan Allah
Pes dan perang t’lah melanda
musnahkan seluruh neg’ri
Toh cinta tak kenal lahir
di tengah kedukaan
bala tentara Vinsensius
ulurkan s’ribu tangan
Ya Vinsensius mulia
nyatakan belas kasihan
dalam hati kami ini
Agar mampu mencinta
terima duka dunia
dengan tangan terbuka. Amin.
PENDARASAN MAZMUR
Ant.1: Berbahagialah orang yang dipilih Tuhan untuk tinggal di pelataran rumahNya.
Mazmur 14 (15)
Tuhan, siapa boleh menumpang di kemahMu,*
Siapa boleh tinggal di gunungMu yang suci.
Yaitu orang yang hidup tanpa cela dan berlaku jujur,+
yang berkata benar dalam hatinya,*
dan tidak memfitnah dengan lidahnya.
Yang tidak berbuat jahat terhadap saudaranya,*
tidak mendatangkan nista kepada sesama.Yang menjauhi orang berdosa,*
dan memberi hormat kepada yang takwa.
Yang berpegang pada sumpah, meskipun rugi,*
tidak meminjamkan uang dengan makan riba.
Yang tidak mau memungut uang suap,*
untuk merugikan orang tak bersalah.
Barang siapa berbuat demikian,*
tidak akan goyah selama-lamanya.
Ant.1: Berbahagialah orang yang dipilih Tuhan untuk tinggal di pelataran rumahNya.
Ant.2: Ia membagi-bagikan harta-Nya kepada orang miskin. Keadilan-Nya berlangsung selama-lamanya.
Mazmur 111 (112)
Berbahagialah orang takwa,*
yang sangat suka akan perintah Tuhan.
Anak cucunya akan berkuasa di bumi,*
keturunan orang jujur akan diberkati.
Rumah tangganya makmur dan sejahtera,*
kebaikannya tetap selama-lamanya.
Tuhan yang adil, pengasih dan penyayang,*
menjadi cahaya dalam kegelapan bagi orang yang lurus.
Orang baik menaruh belaksihan dan memberi pinjaman,*
ia melakukan urusannya penuh tanggung jawab.
Orang jujur tidak pernah akan goyah,*
ia akan dikenang selama-lamanya.
Ia tidak gentar akan kabar buruk,*
hatinya teguh, penuh kepercayaan kepada Tuhan.
Hatinya tenang, ia tidak takut,*
ia bersukacita karena mengalahkan musuh.
Dengan murah hati ia memberi derma kepada orang miskin,+
kebaikannya tetap selama-lamanya,*
kekuatannya tiada bandingnya.
Orang jahat melihatnya dan sakit hati,+
menggertakkan gigi, merana dan hancur lebur,*
usaha orang berdosa akan gagal.
Ant.2: Ia membagi-bagikan harta-Nya kepada orang miskin. Keadilan-Nya berlangsung selama-lamanya.
Ant.3: Tuhan telah memuliakan dia selamanya; nama-nya akan dikenang selama-lamanya.
Kidung Why 15,3-4
Agung dan mengagumkan segala karyaMu,*
ya Tuhan Allah yang mahakuasa
Adil dan benar segala tindakanMu,*
ya raja segala bangsa!
Siapakah yang tidak takut, ya Tuhan,*
dan tidak memuliakan namaMu?
Sebab hanya Engkaulah kudus,+
semua bangsa akan datang dan sujud menyembah di hadapanMu,*
sebab telah nyatalah segala keputusanMu.
Ant.3: Tuhan telah memuliakan dia selamanya; nama-nya akan dikenang selama-lamanya.
Bacaan Singkat (1 Kor 13:4-7)
Kasih itu sabar, kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan sombong. Ia tidak mela-kukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri, ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita atas ketidak-adilan, tetapi karena kebenaran. Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.
[Bacaan singkat ini bisa diganti dengan surat/konferensi St. Visensius a Paulo]
Lagu Singkat
P: Berbahagialah orang yang memperhatikan orang miskin dan lemah,* Tuhan akan menyelamatkannya pada hari yang malang.
U: Berbahagialah orang yang memperhatikan orang miskin dan lemah,* Tuhan akan menyelamatkannya pada hari yang malang.
P: Tuhan akan membahagiakannya di bumi.
U: Tuhan akan menyelamatkannya pada hari yang malang.
P: Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus
U: Berbahagialah orang yang memperhatikan orang miskin dan lemah,* Tuhan akan menyelamatkannya pada hari yang malang.
Ant.Kidung Maria: Para miskin Sion, akan Kukenyangkan perutnya. Para imamnya Kukenakan jubah keselamatan. Dan para umatnya akan bergembira dan bersorak sorai.
KIDUNG MARIA (Luk 1,46-5)
Aku mengagungkan Tuhan,*
hatiku bersukaria karena Allah, penyelamatku.
Sebab Ia memperhatikan daku,*
hambaNya yang hina ini.
Mulai sekarang aku disebut: yang bahagia,*
oleh sekalian bangsa.
Sebab perbuatan besar dikerjakan bagiku oleh Yang mahakuasa,*
kuduslah namaNya.
Kasih sayangNya turun-temurun,*
kepada orang yang takwa.
Perkasalah perbuatan tanganNya,*
dicerai-beraikanNya orang yang angkuh hatinya
Orang yang berkuasa diturunkanNya dari takhta,*
yang hina-dina diangkatnya.
Orang lapar dikenyangkanNya dengan kebaikan,*
orang kaya diusirNya pergi dengan tangan kosong
Menurut janjiNya kepada leluhur kita,*
Allah telah menolong Israel, hambaNya.
Demi kasih sayangNya kepada Abraham serta keturunannya,*
untuk selama-lamanya.
Ant.Kidung Maria: Para miskin Sion, akan Kukenyangkan perutnya. Para imamnya Kukenakan jubah keselamatan. Dan para umatnya akan bergembira dan bersorak sorai.
Doa Permohonan
Dalam kebahagiaan kita merayakan pesta Santo Vinsensius ini, marilah kita dengan rendah hati mohon kepada Allah yang pengasih dan penyayang agar membangkitkan dan membaharui semangat kita. Marilah kita mohon dengan penuh imam:
U: Nyalakanlah api cinta-Mu dalam hati kami.
Ya Allah, Engkau mengutus Putera-Mu ke dalam dunia untuk mewartakan kabar gembira kepada orang miskin,* semoga Gereja-Mu tak henti-hentinya me-wartakan kabar gembira Sabda keselamatan.
Berilah kami cinta dan giat untuk bangsa kami dan se-genap umat manusia, *sehingga kami selalu bekerja membangun dunia yang penuh damai dan kebaikan.
Engkau telah menyatakan cinta kasih sebagai kesem-purnaan hukum. Bimbinglah kami untuk bergembira dan menangis bersama dengan mereka yang ber-gembira dan menangis. * agar cinta kasih kami semakin melimpah bagi semua orang.
Engkau telah menciptakan semua manusia menurut citra-Mu. *Buatlah kami agar bekerja sama untuk mengusahakan pemerataan yang adil dan bijaksana.
Semoga semua orang yang berusaha dengan tulus untuk melihat dan mengasihi-Mu dalam saudara-saudari mereka yang malang, * dapat melihat wajah-Mu sendiri dalam kerajaan-Mu yang abadi.
Bapa kami
Doa Penutup
Allah Bapa kami, Engkau telah memenuhi St. Vinsensius dengan semangat para Rasul dalam karya pelayanan orang miskin dan pembinaan para imam dan pelayan gereja. Semoga kami mengikuti teladan hidupnya, dan terdorong oleh semangat berkobar-kobar yang sama melanjutkan karya perutusan Putera-Mu di dunia. Demi Kristus…
PENUTUP
P: (+) Semoga Tuhan memberkati kita, melindungi kita terhadap dosa dan menghantar kita kehidup yang kekal.
U: Amin.